Perbedaan SSH v1 dan SSHv2

1 comment
sshv1 dan sshv2

Mengenal SSH v1 dan SSHv2, Termasuk Perbedaannya

 

Hadirnya SSH (Secure Shell) memang mampu memberikan lebih baik untuk transfer data dan informasi. Protokol sebelumnya seperti telnet, rlogin, dan rsh dianggap belum bisa sebaik SSH sehingga sudah tergantikan. Ternyata, SSH sendiri dibedakan menjadi dua versi yaitu SSH v1 dan SSHv2. Keduanya termasuk protokol yang berbeda meskipun secara nama sama. Artikel ini akan membahas mengenai dua versi SSH tersebut secara lengkap.

sshv1 dan sshv2

Pengertian SSH

Secara umum, SSH atau Secure Shell merupakan sebuah protokol untuk login atau menjalankan perintah jarak jauh antara dua host secara aman. Keamanan dari SSH karena hadirnya sistem kriptografi. Beberapa fitur lain yaitu integritas data, enkripsi, otentikasi, otoritas, dan penerusan atau penerowongan.

Baca juga :  Pengertian Node

SSH v1 atau SSH versi 1.X dan SSHv2 atau SSH versi 2.00 memiliki pengertian yang sedikit berbeda yaitu:

SSH v1

Diperkenalkan lebih dulu yaitu pada tahun 1995 dengan tiga protokol utama yaitu SSH-Connect, SSH-Userauth, dan SSH-Trans. Pengertian SSH v1 merupakan desain monolitik yang fungsi-fungsi berbedanya seperti koneksi, transportasi, atau otentikasi dikemas dalam satu protokol.

SSHv2

Termasuk generasi baru karena diperkenalkan pada tahun 2006. Banyak peningkatan yang dilakukan untuk versi ini. Pengertian SSHv2 merupakan arsitektur berlapis yang dibuat dengan mempertimbangkan hal-hal seperti fleksibilitas dan ekstensibilitas.

Perbedaan SSH v1 dan SSHv2

Kamu perlu mengetahui perbedaan SSH v1 dan SSHv2 untuk mempertimbangkan kemampuannya. Cukup banyak sistem operasi berbasis UNIX yang memiliki kemampuan SSH bawaan. Selain itu, banyak juga konsol yang mendukung SSH untuk sistem operasi Windows. Langsung saja, inilah pembahasan mengenai perbedaan antara SSH versi 1 dan 2:

  • SSHv2 adalah versi perbaikan dari SSH v1. Versi pertamanya dikenalkan oleh perusahaan di tahun 1995, lalu versi keduanya di tahun 2006 atau berbeda lebih dari 10 tahun.
  • SSH v1 memiliki beberapa masalah terdokumentasi, kemudian dikoreksi lalu dikodekan ulang pada SSHv2.
  • SSH v1 menyediakan otentikasi host-to-host yang keamanannya kuat serta terenkripsi melalui . Sedangkan SSHv2 lebih aman karena menyetarakan SFTP.
  • SSH v1 memakai algoritma enkripsi IDEA, 3DES, dan Blowfish. Sementara SSHv2 memakai algoritma enkripsi dengan menambahkan ChaCha20, AES, dan Camellia.
  • SSHv1 memakai enkripsi asimetris berupa RSA. Sementara SSHv2 memakai enkripsi asimetris berupa DSA atau Digital Signature Algorithm.

Perbandingan SSH v1 dan SSHv2

Agar semakin mengerti mengenai SSH v1 serta SSHv2, Kamu perlu mengetahui kelebihan dan kekurangannya masing-masing berikut ini:

Baca juga :  Apa Itu Bandwidth? Ini Dia Penjelasan Lengkapnya!

Kelebihan dan Kekurangan SSH v1

Kelebihan SSH v1 yaitu memiliki tiga protokol utama. Protokol pertama SSH-Connect yaitu protokol koneksi multipleks yang bisa mengenkripsi data menjadi beberapa aliran. Lalu ada SSH-Userauth untuk otentikasi pengguna. Terakhir SSH-Trans yaitu menyediakan otentikasi kerahasiaan, , dan integritas.

Karena termasuk versi lama, tentu saja SSH v1 memiliki kekurangan atau kelemahan. Adapun kelemahan dari SSH v1 yaitu keamanan yang tidak sebaik versi lanjutannya. Versi ini sangat rentan terhadap serangan man-in-the-middle. Selain itu, SSH v1 juga tidak lagi dipakai secara luas sehingga dukungannya minim.

Kelebihan dan Kekurangan SSHv2

Sebagai versi terbaru, SSHv2 tentu saja lebih banyak dipakai dibandingkan SSH v1. Kelebihan dari SSHv2 yaitu menawarkan enkripsi lebih kuat, termasuk dari serangan man-in-the-middle. Selain itu, ada fitur tambahan seperti dukungan forwarding dan otentikasi kunci publik. Sementara kelemahannya biasanya terjadi akibat konfigurasi yang kurang tepat. Kamu bisa mengatasi masalah pada SSHv2 dengan memperbarui perangkat lunak.

Penutup

Nah, sudah paham mengenai SSH v1 dan SSHv2? Pembahasan lengkap di atas bisa membantumu menyimpulkan mana jenis SSH yang lebih baik. Jadi protokol jaringan yang akan kamu pilih nantinya lebih maksimal. Semoga informasi yang ada bisa membantumu memahami jenis-jenis SSH.

Also Read

Bagikan:

1 thought on “Perbedaan SSH v1 dan SSHv2”

Leave a Comment